Berapa lama waktu yang dibutuhkan agar produk saya ditinjau oleh tim QC Anda?
Proses review produk oleh team Quality Control memakan waktu maksimal 1 hari kerja sejak produk Anda diupload.
Apa fungsi tombol "ON / OFF" di sebelah produk saya di Seller Center?
Fungsi ini memungkinkan Anda untuk mengontrol visibilitas produk di situs web. Mengalihkan ikon ke 'off' akan menghapus produk dari katalog online Anda
Berapa lama saya dapat menaruh produk saya sebagai sale?
Tidak ada batasan jangka waktu penjualan. Namun, Anda akan diminta untuk mengikuti kerangka waktu dan penurunan harga yang ditetapkan untuk kampanye tersebut jika Anda berpartisipasi dalam kampanye tertentu yang diselenggarakan oleh tim pemasaran.
Apa yang harus saya lakukan jika saya akan pergi dan tidak ada yang bisa memproses pesanan?
Harap nonaktifkan produk Anda di Seller Center di bawah Manage Product. Setiap Pending order yang melebihi waktu penanganan yang telah disepakati akan dibatalkan secara otomatis dan berpotensi menyebabkan tingkat pembatalan yang sangat tinggi dan juga keluhan pelanggan.
Dalam keadaan apa pesanan saya akan dibatalkan oleh sistem?
Ada dua keadaan di mana pesanan Anda akan dibatalkan oleh sistem kami secara otomatis:
1. Pesanan telah berada dalam status Pending lebih lama dari waktu penanganan pesanan yang diberikan yang tertera pada kontrak Anda (2x24 jam kerja).
2. Pesanan yang tidak tersedia stocknya / stock tidak sesuai antara Seller Center dan stock fisik di gudang Anda
Bagaimana cara saya menyerahkan paket saya ke kurir?
Seluruh order yang masuk harus diproses dan diserahkan ke kurir, Anda dapat melihat Seller Academy > Video Tutorial > cek ke masing-masing operational yang digunakan untuk proses lebih lanjut
Apa yang akan terjadi jika saya tidak mengunggah 20 produk yang disetujui sebelum tenggat waktu?
Apabila SKU Anda untuk go live kurang dari yang telah disepakati, Anda tetap dapat mengupload produk Anda; untuk lebih detailnya silahkan hubungi Account Manager
Siapa yang harus saya hubungi jika saya memerlukan bantuan dari ZALORA?
Jika Anda menemukan kendala perihal Seller Center, silahkan menghubungi team Seller Support di email seller-support@id.zalora.com