Mengapa saya tidak menerima email atau tidak dapat mencari email yang dikirimkan oleh Zaora di dalam inbox?
Sepertinya email telah difilter secara otomatis ke email spam. Harap periksa kotak masuk email spam Anda dan setel email kami ke kotak masuk utama Anda. Jika Anda adalah pengguna GMAIL, Anda dapat memeriksa tab yang telah ditentukan sebelumnya seperti Promotions atau Social.
Mungkin juga email yang Anda gunakan terlalu umum. Dalam hal ini, sistem kami akan secara otomatis menghentikan pengiriman email ke akun Anda sebagai tindakan pengamanan
Bagaimana saya me-reset password Seller Center saya?
Saat login, klik 'Forgot Password'. Sebuah email akan dikirimkan kepada Anda secara otomatis untuk meminta Anda mengatur ulang kata sandi Anda.
Bagaimana saya memasukan data akun bank saya?
Bank Information Details akan otomatis muncul di halaman profile Seller Center Anda, namun jika ada perubahan, silahkan ubah melalu form bit.ly/Vendor_Update_Form_New
Bagaimana saya memasukan data nomor handphone saya?
Nomor handphone akan otomatis muncul di halaman profile Seller Center Anda, namun jika ada perubahan, silahkan ubah melalu form bit.ly/Vendor_Update_Form_New
Apa maksud dari keterangan "Akun belum terverifikasi" yang saya temui di halaman Seller Center
Akun Anda akan diverifikasi apabila Anda telah berhasil login ke Seller Center, jika mengalami kendala silahkan menghubungi seller-support@id.zalora.com